KUNINGAN,iNewsKuningan.id - Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Kuningan, Jabar, berencana melakukan pemetaan ulang terhadap desa-desa wisata di wilayah tersebut. Kepala Disporapar Kuningan, Elon Carlan menjelaskan, bahwa langkah ini dilakukan guna memaksimalkan potensi desa wisata di Kuningan, yang saat ini masih dalam tahap pengembangan.
Elon Carlan menyebut, tidak semua desa di Kuningan memiliki potensi wisata yang sama. Sehingga pemetaan diperlukan untuk mengidentifikasi desa-desa yang memiliki peluang lebih besar dalam sektor pariwisata. "Tugas utama saya di Dinas Pariwisata adalah melakukan pemetaan. Desa wisata ini kan berkembang mulai dari perintisan hingga menjadi desa wisata mandiri. Saat ini, kita perlu mengklasifikasikan desa-desa tersebut berdasarkan tahap perkembangannya, apakah masih dalam tahap tumbuh, berkembang, maju, atau sudah mandiri," ungkapnya, Sabtu (19/10), usai menghadiri sosialisasi Perda Pemprov Jabar nomor 2 Tahun 2022 tentang Desa Wisata.
Menurutnya, pemetaan ini juga akan melibatkan kerjasama dengan pihak legislatif, terutama dengan DPRD Provinsi Jawa Barat. Elon menambahkan bahwa Komisi II DPRD Provinsi Jawa Barat, yang salah satu tugasnya adalah menangani sektor pariwisata, akan menjadi mitra penting dalam pengembangan desa wisata di Kuningan.
Editor : Andri Yanto