Penelitian Konservasi Ciremai, Uniku Gandeng Royal Botanic Gardens Kew Inggris

KUNINGAN,iNEWS.ID–Universitas Kuningan menandai langkah strategis dalam upaya pelestarian lingkungan, dengan menjalin kerja sama internasional bersama The Royal Botanic Gardens Kew dari Inggris.
Penandatanganan nota kesepahaman (MoU) dan perjanjian kerja sama (MoA) dilakukan langsung Rektor Uniku, Prof Dr Dikdik Harjadi dan Deputy Director of Science Royal Botanic Gardens Kew, Prof Monique Simmonds di Gedung Rektorat Kampus I Uniku.
Kerja sama ini melibatkan berbagai pihak, termasuk Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), Fakultas Kehutanan dan Lingkungan (FHL), Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Dinas Lingkungan Hidup Kuningan, serta Kebun Raya Kuningan.
Momentum penting ini juga disertai penandatanganan MoA antara FHL Uniku dengan Kebun Raya Kuningan dan Royal Botanic Gardens Kew oleh Dekan FHL, Dr Yayan Hendrayana. Kolaborasi tiga pihak ini akan berfokus pada restorasi kawasan hutan di Gunung Ciremai serta pelestarian tanaman endemik.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kuningan, Laksono Dwi Putranto, menyambut positif kerja sama ini. Ia menyebut bahwa pelestarian lingkungan, khususnya tumbuhan endemik, membutuhkan sinergi semua pihak.
Editor : Andri Yanto