Sejumlah Rumah Warga di Kuningan Terseret Longsor, Belasan Rumah Terancam
Sabtu, 18 Januari 2025 | 20:44 WIB
KUNINGAN,iNEWS.ID–Potensi bencana di tengah musim penghujan semakin meningkat, terutama di daerah rawan seperti kawasan perbukitan. Kepala Pelaksana BPBD Kuningan, Indra Bayu Permana mengimbau masyarakat, untuk lebih waspada dan tanggap terhadap ancaman bencana.
Hal ini disampaikan, usai peristiwa tanah longsor yang baru saja terjadi di Desa Cimara, Kecamatan Cibeureum, Kabupaten Kuningan pada Sabtu (18/1) sore. Setidaknya ada empat rumah warga hancur terseret longsor, sedangkan belasan rumah lain terancam.
Hal ini dibenarkan Kepala Pelaksana BPBD Kuningan, Indra Bayu Permana. Bahkan kerugian yang ditimbulkan cukup signifikan.
Editor : Andri Yanto