Jelang Pemilihan Ketua PAN Kuningan, Nama Calon Tunggal Mencuat

Pernyataan tersebut juga diperkuat oleh Ketua Bidang Pengkaderan DPW PAN Jabar yang juga Anggota Fraksi PAN DPRD Provinsi Jawa Barat, Toto Suharto. Ia menegaskan bahwa keberadaan calon tunggal bukanlah persoalan selama yang bersangkutan memiliki tekad kuat untuk memajukan partai.
"Jadi di DPD Kuningan formatur nya cuma ada satu, H Udin saja. Ya tidak banyak-banyak, yang penting satu niatnya untuk menjadi ketua DPD,”ujarnya, Senin (20/10).
Meski demikian, ia menegaskan bahwa mekanisme pemilihan ketua tetap akan berjalan sesuai aturan partai. Namun keputusan akhir tetap berada di tangan DPP PAN.
"Nanti ada mekanismenya. Tentu yang menentukan Ketua Umum. Akan ada proses dan penilaian dari DPP,”jelasnya.
Ia juga menyebut, seluruh struktur dan usulan formatur dari daerah sedang dirampungkan oleh DPW PAN Jabar dan ditargetkan selesai pada November mendatang. Setelah itu, hasilnya akan diserahkan ke DPP untuk kemudian ditentukan jadwal pelaksanaan Musda.***
Editor : Andri Yanto