get app
inews
Aa Text
Read Next : Polisi Dalami Kasus Bayi Meninggal di RSUD, Sejumlah Saksi Diperiksa

MNC Group Jadi Juri Lomba Karya Jurnalistik TMMD, Kodim Kuningan Dorong Peran Aktif Media

Kamis, 17 Juli 2025 | 15:00 WIB
header img
Kodim Kuningan saat memaparkan terkait agenda Lomba Karya Jurnalistik Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun 2025. Foto: Andri

KUNINGAN,iNEWS.ID–Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 Tahun Anggaran 2025 kembali digelar, dengan semangat kolaborasi antara TNI dan pemerintah daerah dalam mempercepat pembangunan di wilayah pedesaan.

Lomba Karya Jurnalistik TMMD ke-125 bukan hanya sekadar ajang kompetisi, melainkan juga momentum untuk memperkuat narasi positif atas peran TNI dalam mendampingi rakyat membangun desa.

Sebagai bagian dari upaya meningkatkan publikasi kegiatan ini, Kodim Kuningan mendorong partisipasi aktif insan pers melalui Lomba Karya Jurnalistik (LKJ) TMMD.

Komandan Unit Intel Kodim Kuningan, Letda Inf Arif Sugianto, menyampaikan bahwa LKJ TMMD merupakan langkah konkret dalam menggandeng media untuk menyampaikan berbagai dampak positif dari program ini kepada masyarakat luas.

"TMMD adalah program terpadu lintas sektoral yang bertujuan mempercepat pembangunan infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat desa. Melalui lomba jurnalistik ini, kita ingin publik lebih memahami nilai strategis TMMD bagi kehidupan masyarakat,”ujar Letda Arif, Kamis (17/7).

Dia menjelaskan, dalam lomba kali ini, tim juri melibatkan unsur dari media nasional ternama, salah satunya MNC Group. Karena dipercaya menilai kualitas karya dari sisi konten, visual, dan dampak publikasi terhadap citra TNI AD.

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut