Halal Bihalal Virtual, PAN Kuningan Tegaskan Soliditas dan Loyalitas Kader Harus Terus Terjaga

Ia menambahkan, Halal Bihalal ini juga menjadi momentum untuk memperkuat komitmen PAN dalam memperjuangkan kepentingan rakyat. PAN, kata dia, hadir sebagai partai yang konsisten berada di tengah masyarakat, menyuarakan aspirasi, dan memperjuangkan keadilan sosial.
"Soliditas dan loyalitas para kader adalah modal utama dalam membesarkan partai. Namun yang lebih penting, kami tetap konsisten menjaga keberpihakan kepada rakyat. PAN akan terus berjuang bersama masyarakat demi mewujudkan Indonesia yang lebih adil dan sejahtera,”tegasnya.
Kegiatan Halal Bihalal ini diisi dengan sambutan dari Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan, serta tausiah dan doa bersama. Para peserta dari berbagai wilayah tampak khidmat dan bersemangat mengikuti rangkaian kegiatan hingga akhir.
"Insyaallah, dengan silaturahmi ini, PAN akan semakin kuat dan semakin dipercaya oleh rakyat,”katanya.
Pada kesempatan tersebut, hadir pula Anggota DPRD Kuningan dari Fraksi PAN.***
Editor : Andri Yanto