get app
inews
Aa Text
Read Next : Pemda Kuningan Penuhi Panggilan Komnas HAM usai Polemik Pembatalan Jalsah Salanah

108 Petarung Uji Nyali di Kejuaraan Jogol Dandim 0615 Challenge

Minggu, 08 Desember 2024 | 19:42 WIB
header img
Sebanyak 108 petarung jalani uji nyali dalam pertandingan Jogol Dandim 0615 Challenge di GOR Ewangga Kuningan, Jabar. (foto: andri)

Ketua Siliwangi Kickboxing Kuningan, Dr Ukas Suharfaputra menyampaikan, bahwa kejuaraan ini diikuti 108 petarung terdiri atas 93 peserta putra dan 15 peserta putri. Para peserta berasal dari berbagai daerah, termasuk Yonif 328 Depok, Cirebon, dan Majalengka.

"Kickboxing menampilkan 10 partai, termasuk dua partai putri, sedangkan tinju putra terdiri dari 40 partai dan putri dua partai. Usia peserta dibatasi antara 14 hingga 38 tahun," jelasnya.

Untuk kategori kickboxing, dipertandingkan empat kelas yakni 51 kg, 57 kg, 71 kg, dan 86 kg. Sementara tinju mempertandingkan tujuh kelas yakni 46 kg, 52 kg, 56 kg, 63 kg, 71 kg, 75 kg, dan 91 kg.

"Semoga event ini dapat melahirkan petarung-petarung tangguh, yang kelak mampu bersaing di tingkat regional maupun nasional. Kami optimis bahwa kejuaraan ini akan menjadi langkah awal bagi para atlet, untuk mencapai prestasi yang lebih tinggi," tutupnya.***

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut