get app
inews
Aa Text
Read Next : Jembatan Penghubung Antar Desa di Kuningan Terancam Ambruk Akibat Longsor

BPBD Kuningan Adakan Simulasi Mitigasi Gempa Bumi untuk Masyarakat

Kamis, 14 November 2024 | 21:39 WIB
header img
BPBD Kabupaten Kuningan, Jabar, menggelar kegiatan sosialisasi dan simulasi mitigasi bencana dengan fokus utama pada potensi gempa bumi. (foto: BPBD Kuningan)

Menurut Yayan, mitigasi gempa sangat krusial dilakukan mengingat Kuningan berada di wilayah berpotensi bencana, terlebih dengan keberadaan Gunung Ciremai sebagai gunung api aktif. Oleh karena itu, setiap desa diwajibkan memiliki peta evakuasi yang mencakup jalur evakuasi jelas, baik ke arah kanan maupun kiri menuju titik kumpul.

"Dengan adanya jalur evakuasi dan peta yang jelas, masyarakat tidak akan kebingungan ketika harus melakukan evakuasi saat bencana benar-benar terjadi,”ungkapnya.

BPBD Kuningan juga mengadakan simulasi lapangan, untuk membantu masyarakat memahami cara evakuasi yang tepat dan cepat. Melalui kegiatan ini, diharapkan masyarakat dapat berlatih menghadapi berbagai skenario bencana, khususnya gempa bumi.

"Simulasi ini adalah upaya kami agar masyarakat benar-benar siap. Dengan sosialisasi yang intensif, kami optimis bisa meningkatkan kesiapan masyarakat dalam menghadapi bencana,”pungkasnya.***

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut