get app
inews
Aa Text
Read Next : Bawa Tim Dokter ke Rumah Warga, Tina Bantu Periksa Kesehatan Lansia 100 Tahun

Yanuar Apresiasi Kinerja Pj Bupati: Terima Kasih Pak, Warga Kuningan Bersamamu

Jum'at, 01 November 2024 | 09:07 WIB
header img
Calon Bupati Kuningan, H Yanuar Prihatin dalam suatu kesempatan acara keagamaan Kuningan Berdzikir. (foto: dok)

KUNINGAN,iNewsKuningan.id - Keputusan mengejutkan datang dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat, dengan dicopotnya Raden Iip Hidayat sebagai Pj Bupati Kuningan pada saat masa jabatannya tinggal beberapa pekan lagi, hingga 4 Desember 2024.

Langkah ini mengundang reaksi dari berbagai kalangan di Kuningan, termasuk Calon Bupati H Yanuar Prihatin yang mengapresiasi kinerja Iip Hidayat selama kurang lebih 11 bulan menjabat. Yanuar mengakui bahwa pencopotan Iip terkesan janggal, karena dilakukan menjelang Pilkada yang dijadwalkan pada 27 November 2024.

Namun, ia tetap menyoroti kontribusi positif Iip selama memimpin Kuningan. Menurut Yanuar, Iip telah bekerja keras menangani beberapa isu krusial seperti pengentasan kemiskinan, penanganan stunting, pengurangan angka pengangguran, promosi pariwisata, hingga penataan ruang publik di pusat kota.

"Kalau pun hasilnya terasa belum optimal, itu hal yang wajar mengingat waktu yang terbatas. Namun, Pak Iip telah menunjukkan upaya maksimal untuk memajukan Kuningan dalam berbagai aspek," kata Yanuar, Jumat (1/11).

Ia juga menyoroti tuduhan yang beredar, bahwa Iip melakukan kesalahan atau bahkan melanggar perundang-undangan. "Ini tuduhan yang menyesatkan publik. Pak Iip sebenarnya hanya meneruskan tugas dengan segala permasalahan yang sudah ada sebelumnya, termasuk gagal bayar, pengangguran tinggi, dan ketidakberesan dalam pengelolaan pasar," jelasnya.

Menurutnya, masalah-masalah yang diwarisi dari pemerintahan sebelumnya itu bukanlah tanggung jawab Iip secara langsung. Ia pun menyayangkan adanya pihak-pihak yang diduga mencoba menjadikan Iip sebagai kambing hitam, atas berbagai kekurangan di Kuningan.

"Jika ada yang mencoba menyudutkan Pak Iip, ini cara yang sangat kotor," ujarnya.

Meski begitu, Yanuar optimistis bahwa masyarakat Kuningan dapat menilai dengan objektif. "Orang baik tetaplah terlihat baik. Orang yang berusaha menjatuhkan orang lain akan sulit meyakinkan masyarakat akan niat baiknya," ungkapnya.

Sebagai penutup, Yanuar menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Iip atas upayanya dalam menata Kuningan, meskipun hanya dalam waktu singkat.

"Pak Iip telah berbuat banyak untuk Kuningan, dan hasil kerjanya akan selalu dikenang oleh masyarakat. Pencopotan mendadak ini justru membuka mata masyarakat Kuningan, untuk lebih memahami ke mana arah dukungan mereka seharusnya diberikan," pungkasnya.***

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut