get app
inews
Aa Text
Read Next : Kejaksaan Kuningan Tetapkan Tersangka Baru Kasus Korupsi UPK di Cibingbin

Golkar Soroti Belanja Pegawai Capai Rp 1,344 Triliun di RAPBD Kuningan

Rabu, 30 Oktober 2024 | 15:08 WIB
header img
Juru Bicara Fraksi Golkar DPRD Kuningan, Raka Maulana Wijaya saat menyampaikan PU Fraksinya kepada Pimpinan DPRD Kabupaten Kuningan, Jabar. (foto: Ist)

KUNINGAN,iNewsKuningan.id–Dalam rapat paripurna penyampaian Pandangan Umum (PU) fraksi terhadap Raperda APBD Kuningan Tahun 2025, Fraksi Golkar DPRD Kuningan melalui Juru Bicaranya, Raka Maulana Wijaya, memberikan sejumlah catatan kritis dan rekomendasi kepada pemerintah daerah.

Fraksi Golkar meminta pemerintah lebih fokus pada kebijakan anggaran yang mampu menjawab kebutuhan masyarakat, terutama dalam aspek kesejahteraan, pendidikan, dan infrastruktur. Dalam Raperda APBD 2025, pemerintah merencanakan total belanja daerah sebesar Rp 2,833 triliun.

Rincian anggaran ini meliputi belanja operasi sebesar Rp 2,138 triliun, belanja modal Rp 189,33 miliar, belanja tak terduga Rp 10 miliar, dan belanja transfer Rp 496,18 miliar. Menanggapi besaran anggaran ini, Raka Maulana menggarisbawahi, bahwa pemerintah perlu memperhatikan keseimbangan antara kebijakan pembangunan nasional dan regional, serta isu-isu strategis di tingkat lokal.

"Belanja pegawai yang mencapai Rp 1,344 triliun masih mendominasi, sementara alokasi untuk belanja modal hanya Rp 189,331 miliar. Dengan proporsi anggaran seperti ini, upaya pembangunan dan peningkatan kesejahteraan masyarakat akan sulit tercapai secara optimal," ujar Raka selaku Sekretaris Fraksi Golkar DPRD Kuningan melalui PU Fraksinya, Rabu (30/10).

Fraksi Golkar merekomendasikan adanya efisiensi pada belanja pegawai, tanpa mengurangi kualitas pelayanan publik. Fraksi Golkar juga meminta, agar perencanaan pembangunan yang ada dilaksanakan melalui kajian matang dan mengacu pada kebutuhan faktual, bukan sekadar keinginan.

"Seringkali, permasalahan pembangunan yang mandek bukan hanya karena anggaran, tetapi juga akibat perencanaan yang tidak sesuai. Kondisi ini harus menjadi perhatian serius agar serapan anggaran lebih optimal dan perencanaan semakin baik," ujarnya.

Lebih lanjut, Fraksi Golkar mendesak Pemkab Kuningan untuk lebih proaktif dalam menyusun program strategis, yang fokus pada pengembangan sektor unggulan demi peningkatan ekonomi masyarakat. Golkar juga menyoroti isu pengangguran dan kemiskinan yang masih tinggi, serta meminta pemerintah memprioritaskan anggaran untuk mengurangi pengangguran dan mengentaskan kemiskinan di Kuningan.

Fraksi Golkar turut menekankan pentingnya pemerataan pembangunan, terutama di desa-desa atau kecamatan dengan tingkat kesejahteraan rendah. Raka menyatakan bahwa Golkar mendorong Pemkab Kuningan, agar berupaya menggali potensi ekonomi berbasis keluarga dan komunitas. L

Hal ini diharapkan dapat membuka peluang inovasi di sektor-sektor produktif. Permasalahan kebutuhan air bersih juga menjadi sorotan Fraksi Golkar.

"Pemkab Kuningan wajib menyediakan solusi jangka panjang untuk kebutuhan air bersih, terutama bagi daerah-daerah yang setiap tahun mengalami kekurangan air," ungkap Raka. Selain itu, Fraksi Golkar menyarankan agar anggaran pembangunan infrastruktur yang tidak terlalu produktif dapat dialihkan untuk program yang berpihak pada masyarakat, seperti bantuan perumahan, penanganan pangan, serta insentif bagi tenaga pendidik dan keagamaan.

Raka Maulana juga mengingatkan pentingnya penataan aset daerah secara optimal agar tidak terjadi penyimpangan. "Pengelolaan aset harus lebih baik, sehingga barang milik daerah terdata secara real time dan tidak menjadi catatan dalam LHP BPK," tegasnya.

Menyoroti masalah sosial, Fraksi Golkar meminta pemerintah memberikan perhatian serius pada kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak, serta maraknya LGBT di Kabupaten Kuningan. Raka mengungkapkan bahwa permasalahan ini harus segera diatasi dengan dukungan anggaran yang memadai.

"Destinasi wisata di Kuningan juga harus dikembangkan dengan lebih baik. Banyak akses jalan menuju lokasi wisata yang rusak, dan kami berharap perbaikan akses ini menjadi prioritas di anggaran 2025 untuk mendukung pemulihan ekonomi masyarakat melalui sektor pariwisata," ujar Raka.

Sebagai penutup, Fraksi Golkar menggarisbawahi permasalahan di sektor pertanian, khususnya kurangnya minat generasi muda untuk bertani. "Golkar berharap Pemkab Kuningan dapat merancang kebijakan yang mendorong anak muda untuk tertarik pada sektor pertanian, dan menyediakan anggaran yang cukup guna menunjang keberlanjutan sektor ini," pungkasnya.***

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut