get app
inews
Aa Read Next : 2 Varietas Tembakau Lokal Kuningan Resmi Tersertifikasi, Pj Bupati Dorong Pengembangan Lahan

Satu Calon Jemaah Haji asal Kuningan Meninggal Dunia Sehari Sebelum Pemberangkatan

Kamis, 16 Mei 2024 | 17:51 WIB
header img
Sebanyak 431 calon jemaah haji asal Kuningan, Jabar, diberangkatkan menuju Tanah Suci melalui kloter 6 embarkasi Indramayu. (Foto: Andri)

Namun terdapat satu warga meninggal dunia sebelum pemberangkatan pada kloter pertama. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Kabag Kesra Setda Kuningan, Nunung Nurjati selaku Ketua Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Kuningan.

Menurut Nunung Nurjati, bahwa terdapat satu calon jemaah haji yang meninggal dunia sebelum pemberangkatan pertama.

"Innalillahi wa inna ilaihi raji'un. Salah satu jemaah haji asal Cibingbin meninggal dunia kemarin sebelum pemberangkatan. Kita doakan agar beliau mendapat tempat di surga Allah SWT," ungkapnya.

Sehingga pemberangkatan pertama di kloter 6 embarkasi Indramayu ini, lanjutnya, berkurang menjadi 431 orang yang sebelumnya 432 orang. Kemudian terdapat delapan petugas yang akan mendampingi pemberangkatan jemaah haji kloter 6 ini.

"Rombongan haji sudah ditunggu di embarkasi Indramayu. Rencananya akan diberangkatkan melalui Bandara Kertajati Majalengka pada pukul 06.50 WIB esok harinya, tanggal 17 Mei 2024," jelasnya.

Sebelum pelepasan, Pj Bupati Raden Iip Hidajat mengucapkan selamat kepada seluruh calon jemaah haji yang akan melaksanakan rukun Islam kelima, yaitu menunaikan ibadah haji ke Tanah Suci.

"Keberangkatan bapak dan ibu yang akan dilepas hari ini adalah sesuatu yang patut disyukuri, karena bapak ibu semuanya telah menunggu cukup lama untuk dapat melaksanakan ibadah haji tahun ini. Gunakan kesempatan untuk beribadah semaksimal mungkin dan sebaik-baiknya,”ucapnya.

Pihaknya melepas seluruh calon jemaah haji yang terbagi menjadi 11 bus pemberangkatan.

"Bismillahirrahmanirrahim, dengan ini saya berangkatkan calon jemaah haji asal Kuningan. Semoga diberikan keselamatan, kesehatan, keberkahan, dan dapat pulang menjadi haji yang mabrur dan mabruroh," pungkasnya.(*)

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut