get app
inews
Aa Text
Read Next : Bangunan Rumah Warga Ambruk, BPBD Kuningan Lakukan Tanggap Darurat

Ketua KPU Kuningan Kecelakaan, Mobil Ringsek dan Motor Rusak Parah

Jum'at, 02 Februari 2024 | 23:02 WIB
header img
Ketua KPU Kuningan, Jabar, terlibat kecelakaan di jalan raya tak jauh dari RSUD 45 Kuningan dengan 2 unit sepeda motor. (Foto: Ist)

KUNINGAN,iNewsKuningan.id – Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Jendral Sudirman, tepatnya depan RSUD 45 Kuningan, Jabar, pada Jumat (2/2) sekitar pukul 18.20 WIB. Kecelakaan ini melibatkan sebuah mobil Toyota Rush berwarna putih dengan nomor polisi B-2123-UIH yang menabrak dua sepeda motor.

Mobil tersebut dikemudikan oleh Ketua KPU Kuningan, Asep Budi Hartono. Dari informasi yang dihimpun, diduga kuat penyebab kecelakaan ini adalah sopir yang mengantuk sehingga kehilangan kendali atas kendaraannya.

Mobil yang bergerak dari arah pusat perkotaan menuju Winduhaji tersebut, kemudian menabrak dua sepeda motor sebelum akhirnya menabrak trotoar di sebelah kanan jalan. Akibat kejadian ini, baik mobil maupun sepeda motor mengalami kerusakan parah.

Kasat Lantas Polres Kuningan, AKP Sigit Suhartanto melalui Kanit Gakkum, Iptu Sri Martini membenarkan kejadian tersebut. Disampaikan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, namun dua pengendara motor mengalami luka-luka dan langsung dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan penanganan medis.

“Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Diduga pengemudi mobil mengantuk, setibanya di lokasi kejadian hilang kendali lalu oleng ke kanan dan menabrak sepeda motor Honda Beat tanpa nopol dan menabrak kembali sepeda motor Honda Supra Fit bernopol E-3125-YN yang melaju dari arah berlawanan,” bebernya.

Pengendara motor Honda Beat bernama Robbi Awaludin, mengalami luka lebam di mata sebelah kanan, luka lecet di punggung, dan sikut tangan kanan. Sementara pengendara motor Honda Supra Fit yakni Ajis Sahroni, mengalami luka lecet di punggung, kaki kiri, sakit di paha kanan, lecet di tangan kanan, dan retak bahu sebelah kanan. Keduanya saat ini sudah dalam penanganan medis di RSUD 45 Kuningan.

Polres Kuningan masih melakukan penanganan lebih lanjut terkait kecelakaan ini. Masyarakat diimbau untuk selalu waspada dan tidak mengemudi dalam keadaan mengantuk, demi menghindari kecelakaan serupa di masa mendatang.(*)

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut