get app
inews
Aa Read Next : 33 Warga di Ciamis Keracunan Makanan Hajatan, Begini Kondisinya

5 Julukan Kota Tasikmalaya, Mutiara dari Priangan Timur

Sabtu, 19 November 2022 | 17:55 WIB
header img
Lima julukan kota Tasikmalaya, mutiara dari Priangan Timur. Foto: Istimewa.

JAKARTA, iNewsKuningan.id Lima julukan kota Tasikmalaya, mutiara dari Priangan Timur. Kota Tasikmalaya diresmikan sebagai Kota Administratif Tasikmalaya melalui Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 1976, dengan Wali Kota Administratif Pertama yaitu Drs. H. Oman Roosman.

5 julukan Kota Tasikmalaya akan diulas pada artikel kali ini. Tasikmalaya merupakan salah satu wilayah yang berada di Provinsi Jawa Barat dan memiliki banyak julukan. Hal ini dikarenakan, Tasikmalaya merupakan tempat wisata dan kuliner serta beragam budaya.

Kota Tasikmalaya saat ini terdiri dari 10 Kecamatan dengan 69 Kelurahan. Batas wilayah Kota Tasikmalaya sendiri sebelah utara berbataan dengan Kabupaten Ciamis, dan Kabupaten Tasikmalaya, sedangkan untuk perbatasan wilyah timur, Utara dan selatan berbatasan dengan Kabupaten Tasikmalaya.

Lantas apa saja julukan untuk Kota Tasikmalaya, kota yang saat ini dipimpin oleh Walikota Muhammad Yusuf tersebut. Dikutip dari Okezone, Sabtu (19/11/2022) berikut julukan kota Tasikmalaya.

Julukan kota Tasikmalaya:

5. Kota Santri

Tasikmalaya dikenal sebagai Kota Santri, khususnya pada era sebelum 1980-an karena hampir di seluruh di wilayah ini tersebar pondok pesantren yang mengajarkan agama Islam.

4. Kota Beragam Bukit

Tasikmalaya menyandang berbagai sebutan dan gelar, salah satunya selain sebagai Kota Santri juga disebut sebagai Kota Seribu Bukit. Julukan Kota Seribu Bukit tersebut cukup beralasan.

Karena bukit-bukit yang terhampar di setiap sudut kota merupakan sisa peninggalan letusan Gunung Galunggung ratusan tahun silam, dan yang terakhir erupsi tahun 1982.

Kedahsyatan letusan Galunggung tampak dari hamparan bukit yang memenuhi setiap penjuru kota. Tak heran nama-nama bukit itu pun disesuaikan dengan nama wilayah, saat bahan material tersebut jatuh dan terhampar menutupi lahan atau area persawahan.

Salah satunya ada nama Gunung Tujuh, Bukit Kacapi, Bukit Letnan Harun, dan sederet nama bukit lainnya. Keberadaan bukit-bukit tersebut telah mambawa kesan lain kepada masyarakat yang berada di sekitarnya.

Editor : Miftahudin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut