Pelantikan Anggota DPRD Kuningan Dijadwalkan 9 September 2024

Andri Yanto
Gedung Sekretariat DPRD Kabupaten Kuningan, Jabar. (Foto: Andri)

KUNINGAN,iNewsKuningan.id - Sekretaris DPRD Kuningan, Dr Deni Hamdani mengonfirmasi bahwa pelantikan Anggota DPRD Kuningan periode 2024-2029 akan dilaksanakan pada 9 September 2024. Dalam pertemuan dengan awak media di ruang kerjanya, Dr Deni menyampaikan bahwa persiapan untuk pelantikan tersebut telah dilakukan dengan optimal.

"Kami telah menyusun tahapan-tahapan pelaksanaan kegiatan pelantikan agar berjalan sesuai ketentuan yang berlaku. Persyaratan administrasi seperti surat penetapan dari KPU, laporan LHKPN ke KPK, serta medical check-up dari rumah sakit pemerintah, semuanya sudah terpenuhi. Selain itu, Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) dan dokumen dari pengadilan juga telah lengkap," ungkapnya, Kamis (15/8).

Ia juga menyebutkan, bahwa tim dari Provinsi Jawa Barat akan datang ke Kuningan untuk melaksanakan verifikasi data.

"Mudah-mudahan tidak ada permasalahan yang menghambat prosesi pelantikan. Jika ada kendala, kemungkinan besar hanya bersifat administrasi yang bisa disesuaikan dengan cepat," ucapnya.

Dirinya mengingatkan, bahwa pelantikan ini bersifat kolektif dan tidak dilakukan perorangan, sehingga kehadiran semua anggota terpilih sangat penting.

"Kami berharap semua anggota terpilih dalam kondisi sehat walafiat agar dapat dilantik tepat waktu dan siap mengemban amanah yang diberikan," harapnya.

Selain itu, Ia juga menyinggung persiapan untuk Hari Jadi Kuningan yang akan diselenggarakan pada 1 September 2024.

"Kami dari staf DPRD telah melakukan briefing dan akan mengadakan rapat koordinasi dengan pemerintah daerah. Pembagian tugas sudah ditetapkan, termasuk mempersiapkan tempat, akomodasi, serta undangan," jelasnya.

Persiapan untuk Hari Jadi Kuningan juga melibatkan pembersihan dan pengecatan fasilitas DPRD, termasuk toilet dan area lain yang akan digunakan selama acara.

"Kami ingin memastikan semuanya berjalan lancar, dan memberikan yang terbaik untuk masyarakat Kuningan," tutupnya.(*)

Editor : Andri Yanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network