Dikunjungi PDIP, Ketua PKB Tegaskan Ingin Maju di Posisi Calon Bupati Kuningan

Andri Yanto
Ketua PKB Kuningan H Ujang Kosasih saat pidato politik ketika menyambut kedatangan pengurus DPC PDIP Kuningan. (Foto: Andri)

Ia menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dengan semua partai politik, termasuk Golkar, PKS, Gerindra, PPP, Nasdem, dan lainnya. "Kita harus jaga hubungan ini terus. Terkait kemungkinan koalisi, akan sangat ditentukan oleh dinamika yang terjadi. Ada dinamisasi antar partai yang perlu diperhatikan," tambahnya.

Dalam konteks pencalonan Bupati, H Ujang Kosasih menyatakan bahwa PKB akan mengambil posisi yang tegas, sesuai dengan mandat yang diberikan oleh para kiai dan dewan syuro. Yakni mencalonkan kader terbaiknya menjadi Calon Bupati, bukan di posisi Calon Wakil Bupati. 

"Kita harus tegaskan karena sudah menjadi perintah para Kyai. Mimpi kami, mimpi PKB, harus menjadi kenyataan," tegasnya.

Pada kesempatan tersebut, H Ujang Kosasih juga menjelaskan tentang proses penjaringan calon di PKB. Setelah mekanisme penjaringan dilakukan, DPP akan menentukan calon yang akan direkomendasikan untuk koalisi.

"Kami sudah mendapat mandat dari para Kiai. PKB harus mengambil posisi yang tegas dalam Pilkada Kuningan. Kami berharap apa yang kami usahakan dapat diijabah oleh Allah SWT," pungkasnya.(*) 

Editor : Andri Yanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network