get app
inews
Aa Text
Read Next : Bawa Tim Dokter ke Rumah Warga, Tina Bantu Periksa Kesehatan Lansia 100 Tahun

Kapolres Terjunkan Ratusan Personel Amankan Debat Pilkada Kuningan

Minggu, 03 November 2024 | 16:34 WIB
header img
Kapolres Kuningan, AKBP Willy Andrian. (foto: dok.)

KUNINGAN,iNewsKuningan.idPolres Kuningan menurunkan sekitar 300 personel untuk mengamankan jalannya debat calon bupati dan wakil bupati di Kabupaten Kuningan, Jabar. Debat ini akan berlangsung di Hotel Horison Kuningan pada Minggu (3/11) malam.

Debat diikuti oleh tiga pasangan calon (paslon) dan menjadi salah satu momen penting dalam tahapan pilkada tahun ini. Kapolres Kuningan, AKBP Willy Andrian menyatakan, bahwa pengamanan debat ini melibatkan berbagai unsur.

"Jadi untuk pengamanan debat untuk tiga paslon, kami menurunkan 300 personel yang akan dibantu oleh personel dari Kodim 0615 Kuningan, Satpol PP Kuningan, dan Dishub. Kami juga telah mengadakan rapat koordinasi pengamanan bersama KPU, Bawaslu, dan stakeholder lainnya," ungkap Kapolres AKBP Willy Andrian.

Pihaknya mengimbau, agar tim pemenangan setiap paslon mengikuti aturan yang telah ditetapkan, terutama terkait jumlah massa yang diperbolehkan hadir di lokasi debat.

"Kalau untuk massa yang diperbolehkan menghadiri debat hanya 50 orang per paslon. Kami sudah menyiapkan pengamanan, mulai dari pemberangkatan hingga parkir, agar acara berjalan lancar," ujarnya.

Selain itu, Willy juga menyarankan agar pendukung yang tidak bisa hadir di lokasi dapat menyaksikan jalannya debat melalui kegiatan nonton bareng di sekretariat pemenangan masing-masing paslon.

"Kami berharap agar seluruh pendukung dapat tetap menjaga ketertiban dan mengikuti arahan petugas,”ujarnya.

Polres Kuningan berharap agar dengan pengamanan ini, jalannya debat dapat berlangsung dalam suasana yang aman dan kondusif. "Kami berharap suasana tetap kondusif hingga debat selesai," kata Willy.

Debat malam ini akan diikuti oleh tiga paslon, yakni Paslon 01 Dian Rachmat Yanuar-Tuti Andriani, Paslon 02 M Ridho Suganda-Kamdan, dan Paslon 03 Yanuar Prihatin-Udin Kusnaedi. Debat ini akan menjadi ajang bagi para calon untuk memaparkan visi, misi, serta program yang akan mereka tawarkan untuk kemajuan Kabupaten Kuningan.***

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut