get app
inews
Aa Read Next : Sejumlah Desa di Kuningan Dilanda Longsor Akibat Hujan Lebat, Jalan hingga Rumah Rusak

Sejumlah Kalangan Tanggapi Pamitnya Thony Indra Gunawan dari Pencalonan Bupati Kuningan

Minggu, 23 Juni 2024 | 11:42 WIB
header img
Thony Indra Gunawan, salah satu kandidat Bakal Calon Bupati Kuningan sudah menyatakan pamit dari pencalonan di Pilkada Kuningan, Jabar. (Foto: Andri)

KUNINGAN,iNewsKuningan.id– Thony Indra Gunawan, salah satu kandidat Bakal Calon Bupati Kuningan pada Pilkada 2024, menyatakan mundur dari pencalonan. Alasan utama yang mendasari keputusan ini adalah restu keluarga.

Thony menegaskan bahwa keluarga adalah prioritas utamanya dalam mengambil keputusan, termasuk dalam bursa Pilkada 2024.

Meskipun langkah politik sudah cukup matang dan beberapa tahap lagi mendapatkan restu dari partai politik, namun pertimbangan keluarga menjadi prioritas. "Oleh karena itu, saya memutuskan untuk tidak mengikuti Pilkada 2024,”katanya, Minggu (23/6). 

Ia juga telah melaporkan keputusan ini kepada partai-partai yang telah mendukungnya, seperti PKB, PPP, dan Partai Nasdem. Thony menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh simpatisan dan relawan yang telah berjuang bersama.

Ia berjanji akan tetap berkontribusi untuk kemajuan Kuningan melalui jalan lain. "Membangun Kuningan lebih baik bukan hanya melalui jabatan bupati, tetapi juga dengan sumbangsih pemikiran," ucapnya.

Tak lupa, Thony mengucapkan terima kasih kepada para ketua partai yang telah memberikan kesempatan dan kepercayaan. "Terima kasih banyak kepada Pak Ujang (Ketua PKB), Pak Dokter Toto (Ketua PPP), dan Pak Chartam (Ketua Partai Nasdem), yang telah menyambut dan mendukung saya selama proses pencalonan,”ungkapnya.

Aras, Ketua PC GP Ansor Kuningan, menyampaikan rasa terima kasih kepada Thony yang telah menyempatkan waktu untuk bersilaturahmi dan berbagi gagasan untuk Kuningan. Namun, ia juga menyayangkan keputusan mundur Thony.

"Sayang sekali, padahal Thony memiliki ide-ide luar biasa untuk Kuningan. Dari semua kandidat, mungkin hanya dia yang bisa membawa Kuningan ke arah yang lebih baik,” jelas Aras.

Kepala Desa Lengkong, Irfan Fauzi, juga menyayangkan mundurnya Thony. “Beliau adalah sosok yang baik dan arif. Meskipun keputusan ini diambil karena restu orangtua, saya tetap menghormati dan mendukungnya,” kata Irfan.

Mantan Ketua KPU dan Praktisi Pemilu, Heni Susilawati, mengapresiasi kehadiran Thony sebagai tokoh muda dalam proses kandidasi. "Proses kandidasi sangat dinamis, termasuk kemungkinan tidak melanjutkan ke tahapan berikutnya. Keputusan Thony untuk mundur adalah bagian dari dinamika tersebut," terangnya. 

Ketua Dewan Syuro DPC PKB Kuningan, KH Didin Misbahuddin, menyebut langkah Thony sudah tepat dan menunjukkan ketaatan pada orang tua. “Rasulullah SAW bersabda, orang tua adalah pintu surga paling tengah. Ridha Allah berada pada ridha orang tua,” jelas Kiai Didin, mengutip hadist.

Dengan mundurnya Thony Indra Gunawan dari bursa Pilkada 2024, Kuningan kehilangan salah satu kandidat potensial. Namun, Thony tetap berkomitmen untuk berkontribusi bagi kemajuan Kuningan melalui berbagai cara yang memungkinkan.(*) 

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut