get app
inews
Aa Read Next : Pj Bupati Tanggapi Isu Strategis Atas PU Fraksi PPP DPRD Kuningan

Damkar Evakuasi Ular Piton Albino dari Atap Kantor Notaris di Kuningan

Sabtu, 15 Juni 2024 | 22:36 WIB
header img
Ular jenis Python albino berhasil dievakuasi dari atap kantor notaris di Kuningan oleh Tim Damkar Kuningan, Jabar. (Foto: Ist)

KUNINGAN,iNewsKuningan.id - Ular jenis Piton albino berhasil dievakuasi dari atap kantor notaris di Jalan Siliwangi, Kelurahan Purwawinangun, Kuningan, Jabar. Ular ini diketahui merupakan salah satu dari lima ular terbesar di dunia yang berasal dari daerah tropis dan subtropis di Asia Tenggara dan Selatan.

Penanganan ini dilakukan setelah adanya laporan dari pemilik ular yakni Erwin (39). Ia melaporkan ular jenis Python Reticulatus Albino, dengan panjang sekitar 4 meter dan berat sekitar 25 kilogram tersebut hilang dari kandangnya.

Laporan ini diterima oleh UPT Damkar Satpol PP Kabupaten Kuningan melalui nomor (0232) 871113. Menurut keterangan Erwin, pada Sabtu (15/6) sekitar pukul 05.30 WIB pagi mendapati pintu kaca kandang ular terbuka dan ular tidak berada di tempatnya.

Setelah mencari di sekitar rumah dan tidak menemukan, pada pukul 08.30 WIB, ia melihat ular tersebut berada di atap kantor notaris. Ia kemudian segera melaporkan kejadian ini ke kantor UPT Pemadam Kebakaran Satpol PP Kabupaten Kuningan untuk meminta bantuan evakuasi.

Sebanyak empat anggota regu UPT Damkar Satpol PP Kuningan dikerahkan untuk melakukan evakuasi. Proses evakuasi berlangsung selama sekitar 25 menit, dengan bantuan dari pemilik ular.

Kepala UPT Damkar Satpol PP Kuningan, Andri Arga Kusumah, menyatakan bahwa evakuasi berjalan lancar dan ular berhasil diamankan tanpa insiden.

"Kami segera merespons laporan ini dan mengerahkan tim untuk mengevakuasi ular tersebut. Prosesnya memakan waktu sekitar 25 menit dan dilakukan dengan hati-hati agar tidak membahayakan baik petugas maupun hewan tersebut," ujar Andri.

Dengan evakuasi ini, situasi kembali aman dan ular dikembalikan ke pemiliknya untuk ditempatkan di kandang yang lebih aman.(*) 

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut