get app
inews
Aa Read Next : Legislator Jabar Pimpin Rapat Perdana Fraksi Gerindra di Kuningan, Bahas Pilkada 2024

Toko Beras di Kuningan Kemalingan, Korban Rugi Rp 18 Juta

Senin, 05 Februari 2024 | 15:26 WIB
header img
Sebuah toko beras di Kabupaten Kuningan, Jabar, disatroni maling hingga menyebabkan kerugian mencapai Rp 18 juta. (Foto: Ist)

KUNINGAN,iNewsKuningan - Kejadian pencurian beras kembali terjadi di Kabupaten Kuningan, Jabar. Kali ini sebuah toko di Desa Manis Kidul, Kecamatan Jalaksana, mengalami kerugian hingga Rp 18 juta usai 52 karung beras digondol maling.

Salah seorang pegawai Toko Beras 2 Putri, Rina mengaku mendapat kabar dari rekan kerja bahwa toko tempatnya bekerja kondisinya sudah kosong tak ada beras. "Pagi-pagi saya ditelpon teman kerja, katanya beras di toko kosong. Saya kaget dan langsung ke toko untuk memastikan. Ternyata benar, hanya tersisa beras yang dipajang di ember," ungkap Rina.

Pencurian diduga terjadi pada Sabtu (3/2) subuh sekitar pukul 04.30 WIB, berdasarkan kesaksian karyawan toko ikan hias di sebelah yang sempat mendengar suara pada waktu tersebut. Meskipun toko telah dikunci dengan empat gembok, pelaku berhasil mengakses dan mengikat pintu toko dengan kawat.

Rina menyatakan bahwa jumlah beras yang hilang lebih dari 1 ton, dengan nilai kerugian mencapai belasan juta rupiah, ditambah lagi harga beras yang sedang meroket. "Saat ini harga beras sedang mahal. Beras yang kami jual adalah kualitas premium harganya sudah Rp 16.000 per kilogram," jelasnya.

Kepolsek Jalaksana AKP Imam Rubianto melalui Kanit Reskrim Aipda Afrian Santoso membenarkan peristiwa ini dan menyatakan bahwa penyelidikan sedang berlangsung. Mereka juga sedang menelusuri rekaman kamera CCTV di sekitar lokasi kejadian dan jalan utama Kuningan-Cirebon.

"Kami masih menyelidiki kasus ini dan tengah menelusuri kemungkinan aksi pencurian beras ini terekam kamera CCTV, atau barangkali ada masyarakat yang mengetahui informasi, silakan untuk melapor kepada kami. Mohon dukungan dan doanya, mudah-mudahan kasus ini bisa segera kami ungkap dan menangkap para pelakunya," terangnya.

Total kerugian yang dialami pemilik toko mencapai Rp 18 juta, dengan total beras yang dicuri mencapai 1,25 ton, diperhitungkan dari harga beras saat ini yang mencapai Rp 16.000 per kilogram.(*)

Editor : Andri Yanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut