get app
inews
Aa Read Next : Mendadak Diganti, Pj Bupati Kuningan: Saya ASN, Siap Jalankan Instruksi Pusat

25 Tempat Wisata di Kuningan yang Hits dan Paling Sering Dikunjungi

Rabu, 25 Oktober 2023 | 10:24 WIB
header img
Woodland kuningan, salah satu tempat wisata favorit warga Kuningan. Foto: Ist

CIREBON,iNewsCirebon.id - Tempat wisata di Kuningan memiliki keindahan yang beragam, serta sangat mempesona bagi para pecinta traveller. Lokasinya yang begitu dekat dengan Gunung Ciremai, membuat daerah ini memiliki kondisi alam yang sangat memukau dan menghasilkan tempat wisata yang menarik perhatian.

25 Tempat Wisata di Kuningan

1. Woodland kuningan

Destinasi pertama di Kuningan yang bisa di kunjungi oleh keluarga dan teman ialah Woodland Kuningan. Kamu dapat melakukan banyak aktivitas seru bersama keluarga ataupun teman, ditambah wisata ini beroprasi setiap hari, 08.00-17.00 WIB.

Salah satu wahana yang sangat Recomended untuk kamu coba adalah Wahana Serodotan Pelangi. Serodotan Pelangi merupakan wahana seluncuran yang memiliki ketinggian 10 meter dan panjang sekitar 70 meter.
Berlokasi di Jalan Ragasakti No.130, Setianegara, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

2. Barong Keramat Darmaloka

Balong Keramat Darmaloka adalah destinasi wisata Kuningan yang menyimpan banyak nilai sejarah. Memiliki kawasan yang dibedakan menjadi lima area, yaitu Balong Bangsal, Baling Beunteur, Bale Kambang, Balong Ageung, dan Balong Sumber Air Cibinuang. Barong Keramat Darmakola beroprasi setiap hari, 08.00-17.00 WIB.

Kita dapat menikmati suasana yang asri dan menenangkan dengan kolam-kolam alami. Air kolam yang sangat bersih dan menyegarkan karena berasa dari 3 jalur mata air.

Berlokasi Keramat di Jalan Desa Darma, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

3. Space Gallery

Open Space Gallery adalah salah satu wisata Kuningan yang sangat tepat jika kamu ingin liburan di outdoor. Tempat ini merupakan taman yang sering menjadi lokasi berkumpul berbagai komunitas. Beroprasi setiap hari, buka 24 jam.

Pengunjung dapat berolahraga di taman sambil menikmati udara pagi bersama keluarga ataupun teman. Open Space Gallery berlokasi Linggasana, Kecamatan Cilimus, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

4. Kebun Raya Kuningan

Kebun Raya Kuningan memiliki luas mencapai 156 hektare dan menjadi kebun raya terbesar di Indonesia kini. Kebun Raya Kuningan memiliki ribuan koleksi bunga yang langka dan  cukup ragam jenis dan warnanya. Beroprasi setiap hari, 08.00-16.00 WIB.

Kebun Raya Kuningan juga dikenal memiliki batuan vulkanik yang memiliki nilai artistik. Batuan vulkanik memiliki ukuran yang sangat besar sehingga sering dijadikan latar belakang foto. Kebun Raya Kuningan Berlokasi Desa Padabeunghar, Persawahan, Kuningan, Jawa Barat.

5. Telaga Remis

Telaga Remis sering dijadikan tempat untuk berpiknik. Pengunjung Telaga Remis dapat menggelar tikar dan menikmati hidangan lokal khas daerah sekitar. Beroprasi Setiap hari, 08:00-17:00 WIB.

Kawasan telaga dikelilingi oleh pepohonan besar dan rindang yang membuat suasana sekitar sangat adem. Perahu dayung menjadi wahana tambahan yang dapat kamu sewa untuk berkeliling telaga bersama teman atau pasangan. Lokasi Telaga Remis barada di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

6. Situs Purbakala Cipari

Situs Purbakala Cipari menjadi tempat peninggalan zaman Megalitikum yang dahulu diduga dijadikan pemukiman purbakala. Ketika berkunjung ke situs ini, kamu akan menemukan beberapa peninggalan sejarah seperti menhir dan peti kubur batu. 

Beroprasi setiap hari, 08.00-16.00 WIB
Kamu dapat mengunjungi museum Purbakala Cipari dan melihat banyak benda peninggalan sejarah yang tersusun sangat rapi dan lengkap dengan keterangannya. Berlokasi di Jalan Museum Taman Purbakala, Cipari, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

7. Pemandian Air Panas Sangkanurip

Pemandian Air Panas Sangkanurip merupakan wisata sekaligus menjadi tempat terapi kesehatan. Air panas Pemandian Sangkanurip ini berasal dari sumber mata air panas alami. 

Kamu dapat merelaksasi tubuh dengan mandi air panas ditemani pemandangan alam yang memukau. Kamu dapat menginap dan mencoba berbagai macam kuliner di area sekitar pemandia. Beroprasi setiap hari, buka 24 jam dan Berlokasi di Panawuan, Kecamatan Cigandamekar, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

8. Bumi Pelangi Jalaksana

Bumi Pelangi Jalaksana adalah wisata yang lokasinya tidak jauh dari kaki Gunung Ciremai. Bumi Pelangi Jalaksana menjadi perbincangan di media sosial karena memiliki konsepnya yang sangat unik. Beroprasi setiap hari, buka 24 jam dan berlokasi di Desa Babakanmulya, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.

9. Taman Nasional Gunung Ciremai

Taman Nasional Gunung Ciremai dulunya wilayah hutan lindung pada zaman kolonial Belanda. Taman Nasional Gunung Ciremai memiliki luas 14 ribu hektare dan tersebar di tiga kabupaten yakni Majalengka, Kuningan, dan Cirebon. Kawasannya masih menjadi habitat dari berbagai jenis flora dan fauna liar.

Berlokasi di Babakanmulya, Kecamatan Jalaksana, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat Dan beroprasi setiap hari, 01.00-19.50 WIB.

10. The Mountain Recreation Park

The Mountain Recreation adalah wahana permainan air dan juga waterboom. Pengunjung juga dapat menikmati wahana gratis lainnya seperti Kora-kora, Otoped, Mr. Jackie, dan juga Batre Car. 

Ada beberapa wahana berbayar yang harus kamu coba mulai dari gokart, minicross, Mini ATV3, hingga waterball.
Lokasi tempat wisata Kuningan yang hits ini berada di Perumahan Pesona Alam Kuningan, Jalan Cirendang-Cigugur, Cipari, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dan beroprasional setiap hari, 09.00-16.30 WIB.

11. Telaga Biru Cicerem

Telaga Biru Cicerem menyajikan telaga dengan air yang jernih dan berwarna kebiru-biruan. Telaga biru dapat dinikmati sambil memberi makan ikan, dan menikmati suasan yang asri.

Beralamat di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan dan beroprasional setiap hari, 07.00-17.00 WIB.

12. Desa Wisata Cibuntu

Desa Wisata Cibuntu menjadi desa yang sering mendapatkan prestasi. Desa wisata cibuntu menjadi Desa terbaik kelima tingkat ASEAN dalam bidang homestay pada 2016.

Selain pemandangan alamnya, akses menuju Air Terjun Gongseng dengan kolam kecil untuk bermain air sangat dekat, kita dapat menelusuri cagar budaya Bujal Dayeuh yang memiliki banyak sejarah, berkunjung ke Kampung Domba, dan wisata off-road. 

Desa Wisata Cibuntu berlokasi Desa Cibuntu, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dan beroprasi setiap hari, 08.00-16.00 WIB.

13. Curug Putri

Curug Putri adalah air terjun yang terletak di kaki Gunung Ciremai. Air terjun Curug Putri memberikan suasana yang masih asri dengan aliran air yang begitu menyegarkan. 

Anda dapat menikmati segarnya air di Curug Putri sambil mengambil foto yang aesthetic. Berlokasi di Cisantana, Cigugur, Kabupaten Kuningan dan beroprasi setiap hari, buka 24 jam.

14. Huta Desa Satianegara

Hutan Desa Setianegara menjadi salah satu spot untuk healing sejenak dari keramaian kota. Kawasan hutan yang masih asri sehingga udaranya masih sejuk. Anda dapat berkemah dan menikmati suasana malam di hutan Satianegara. Hutan Desa Setianegara berlokasi di Desa Setianegara, Kecamatan Cilimus, Kabupaten dan beroprasi setiap hari, 07.00-18.00 WIB

15. Pondok Cai Pinus

Pondok Cai Pinus saat ini sedang hits di Kuningan karena pemandangan alamnya sangat indah. Pondok Cai Pinus memiliki banyak spot foto outdoor yang ber-view asthetic. 

Salah satunya kastil di bukit hutan pinus, Rumah Hobbit, hingga rumah balon. Pondok Cai Pinus memiliki tempat dan suasana di sekitarnya yang sejuk. Berlokasi di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dan beroprasi setiap hari, 08.00-19.00 WIB.

16. Telaga Nilem

Tidak ketinggalan Tempat Wisata di Kuningan yang ini sangat hits di perbincangkan. Telaga Nilem yang berlokasi di Desa Kaduela yang memiliki air yang sangat jernih.

Saking jernihnya kamu dapat melihat dasar telaga yang dipenuhi bebatuan dan lumut hijau. Berendam dan mandi sambil menikmati kesegaran air yang masih sangat bersih menjadi aktivitas yang menyenangkan di sini.
Berlokasi di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan dan beroprasi setiap hari, buka 24 jam.

17. Situ Wulukut

Situ Walukut adalah danau cantik yang memiliki keindahan pemandangan yang alami dan sangat asri. Berlokasi di Desa Kertayuga, Kecamatan setiap hari, 08.00-17.00 WIB

18. Sukageuri View

Sukageuri View adalah sebuah dataran tinggi   Dengan ketinggian 1.000 meter di atas permukaan laut sehingga memiliki pemandangan alam yang sangat memukau. 

Hamparan hutan dan perkebunan dapat terlihat dari ketinggian bukit Sukageuri View dan dapat mendirikan tenda dan menginap di camping ground yang telah disediakan.

Berlokasi Jalan Palutungan, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dan beroprasi setiap hari, 08.00-23.00 WIB.

19. Curug Landung

Curug Landung yang tak kalah eksotis dari Curug Putri. Memiliki air terjun yang tinggi. Sehingga bermain air di sini akan sangat membuat fresh. Berlokasi di Cisantana, Cigugur, Kabupaten Kuningan dan beroprasi setiap hari, 08.00-17.00 WIB.

20. Bukit Penombongan

Bukit Panembongan memiliki lingkungan yang asri serta dikelilingi oleh kawasan yang masih hijau. Kita dapat merasakan udara segar di bukit Penambongan. 

Tanpa harus merogoh kocek yang mahal kamu bisa meredakan stres dan sejenak healing untuk menikmati pemandangan dari atas ketinggian di Bukit Panembongan. Berlokasi di desa Tembong, Kecamatan Garawangi, Kabupaten Kuningan dan beroprasi setiap hari, 06.00-18.00 WIB.

21. Batu Luhur

Batu Luhur masih berada di kawasan Taman Nasional Gunung Ciremai. Batu Luhur menjadi tempat bersantai untuk mencicipi wahana bermain yang cukup menguji nyali, seperti flying fox dan jembatan dari seutas tali. Berlokasi di Padabeunghar, Pasawahan, Kabupaten Kuningan dan beroprasi setiap hari, buka 24 jam.

22. Wisata Alam Palutungan

Wisata Alam Palutungan menjadi kawasan wisata yang punya beberapa spot yang sangat memukau. Kamu bisa bercamping, hikking, atau trekking. Wisata Alam Palutungan berlokasi di Cisantana, Cigugur, Kabupaten Kuningan dan beroprasi setiap hari, 08.00-20.00 WIB.

23. Waduk Darma

Waduk Darma memiliki luas kurang lebih 425 hektare, danau yang dikelilingi bukit dan lembah dengan pemandangan yang begitu indah. 

Waduk Darma memiliki wisata perahu wisata yang bisa kamu sewa untuk mengelilingi waduk atau penginapan, camping ground, wahana anak-anak, tempat makan, panggung hiburan, spot foto yang instagramable. Berlokasi di Desa Jagara, Kecamatan Darma, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat dan beroprasi setiap hari, buka 24 jam.

24. Curug Payung

Curug Payung yang memiliki pemandangan alam yang sangat indah. Tumbuhan disekitar begitu asyik, air yang sangat jernih, udara yang berhembus juga sangat menyegarkan. Kamu bisa dapat berendam curug ataupun bermain air untuk menikmati pemandangan alam sekitarnya. Lokasi Curug Payung berlokasi di Gunungmanik, Ciniru, Kabupaten Kuningan dan beroprasi setiap hari, 07.00-16.00 WIB.

25. Wisata Cibulan

Wisata Cibulan berlokasi di Desa Manis Kidul, Kecamatan Jalaksana. Tempat wisata Cibulan selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan terutama pada saat liburan. 

Wisata Cibulan memiliki hal yang menarik, terdapat ratusan ikan purbakala atau yang dinamakan "ikan dewa" yang dikeramatkan oleh masyarakat sekitar, Cibulan ini cukup favorit dan menjadi Tempat Wisata di Kuningan yang sering dikunjungi.

Nah, itu dia tempat wisata di Kuningan yang sering dikunjungi. Udah siap untuk berkunjung?
 

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut