get app
inews
Aa Read Next : Tragedi Maut di CSB Mall Cirebon: Aktivis Lingkungan Soroti IPAL, Desak Penyelidikan Serius

Desa Unik di Indonesia, Ada Ritual Bersihkan Jenasah dari Kuburan Setiap 3 Tahun

Sabtu, 05 November 2022 | 18:58 WIB
header img
Desa unik di Indonesia, ada ritual bersihkan jenasah dari kuburan setiap 3 tahun. Foto: DOK.iNews.id.

JAKARTA, iNewsKuningan.id Desa unik di Indonesia, ada ritual bersihkan jenasah dari kuburan setiap 3 tahun. Indonesia merupakan negara yang kaya akan adat istiadat dan budaya.

Banyak ritual adat dan tradisi warisan leluhur yang masih terus dilestarikan hingga saat ini. Berbagai desa unik di Indonesia selalu menarik perhatian banyak orang. 

Bahkan, dijadikan daya tarik bagi wisatawan. Salah satunya, yakni tradisi Ma'nene yang merupakan ritual tradisional di Tanah Toraja

Pada ritual tersebut, jenazah leluhur keluarga Toraja akan dibersihkan, digantikan baju dan kainnya. Penasaran, seperti apa ritual membersihkan jenazah di Tana Toraja? Berikut ulasannya dirangkum iNews.id pada Sabtu (5/11/2022).

Ma'nene mungkin terdengar masih asing di telinga masyarakat Indonesia. Ma'nene merupakan ritual langka dan unik yang masih dilestarikan oleh masyarakat Toraja, Sulawesi Selatan

Ritual yang menjadi tradisi itu dilakukan setiap 3 tahun oleh suku Toraja. Tradisi yang bernuansa mistis tersebut, dipercaya sudah ada sejak ribuan tahun yang lalu, dan tetap dilestarikan hingga kini.

Tradisi tersebut bahkan menjadi salah satu budaya yang terbilang cukup langka di dunia. Untuk Anda yang ingin melihat tradisi Ma'nene, bisa melihat di Kabupaten Toraja Utara setiap bulan Juli, hingga puncaknya di Agustus. 

Editor : Miftahudin

Follow Berita iNews Kuningan di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut