KUNINGAN,iNEWS.ID–Kemeriahaan puluhan bikers motor gede (Moge) terlihat saat perhelatan Muscab Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) Pengcab Kuningan di kawasan Kajene Forest Kuningan, Minggu (13/7).
Kegiatan ini tak hanya menjadi ajang silaturahmi para pecinta moge dari berbagai daerah di Jawa Barat, tetapi juga momen penting dalam menentukan arah kepemimpinan organisasi melalui pemilihan Ketua Pengcab HDCI Kuningan.
Mengusung tema Kembali kepada Budaya, Muscab kali ini digelar dengan semangat musyawarah mufakat, menjunjung tinggi nilai-nilai demokratis dan budaya Indonesia.
Dengan semangat kebersamaan dan budaya yang kental, Muscab HDCI Kuningan tak hanya memperkuat konsolidasi organisasi, tetapi juga menjadi simbol persatuan dan kepedulian sosial di tengah masyarakat. Sebuah perjalanan yang membuktikan bahwa di balik deru mesin Harley, ada denyut pengabdian yang terus mengalir untuk negeri.
Editor : Andri Yanto
Artikel Terkait