KUNINGAN,iNEWS.ID–Pemerintah Kabupaten Kuningan kembali bersiap menggelar ajang balap sepeda bergengsi Tour de Linggarjati (TdL) 2025.
Memasuki edisi ke-8, event sport tourism andalan ini dijadwalkan berlangsung pada 12-14 September 2025 tanpa menggunakan APBD Kuningan.
Menariknya, Tour de Linggarjati kali ini akan diikuti bukan hanya oleh para atlet sepeda dari berbagai daerah di Indonesia, tetapi juga sejumlah klub internasional dari Asia Tenggara bahkan sedang dijajaki keikutsertaan tim dari Eropa.
Bupati Kuningan, Dr H Dian Rachmat Yanuar, mengungkapkan bahwa Tour de Linggarjati merupakan bagian dari tiga event olahraga besar yang akan digelar pemda tahun ini secara mandiri tanpa membebani APBD.
Editor : Andri Yanto
Artikel Terkait