Paman Rara, Wawing, ikut memeluk mereka berdua. Isak tangis menyelimuti ruangan itu. Bahkan warga dan aparat desa yang ikut mendampingi tak kuasa menahan haru.
"Kami sangat bersyukur dan berterima kasih. Ini seperti mimpi. Rara bisa pulang ke rumah, ke keluarganya sendiri,” ucap Wawing, penuh syukur.
Kepala Dinas Sosial Kuningan, Dr H Toto Toharudin yang mengantar langsung Rara dari tempat penampungan sementara, terlihat menunduk matanya berkaca-kaca menyaksikan pertemuan yang begitu menggetarkan hati itu.
"Kita pertemukan dulu dengan keluarga terdekat di balai desa, agar suasana tenang dan Rara bisa merasa aman secara psikologis,”ujar Toto dengan suara lirih, Senin (5/5).
Editor : Andri Yanto
Artikel Terkait