Kebakaran di Kuningan Hanguskan Rumah hingga Telan Korban Jiwa

Andri Yanto
Kondisi rumah warga yang mengalami kebakaran hebat di wilayah Luragung, Kabupaten Kuningan, Jabar. (foto: Ist)

"Rumah korban hanya dihuni oleh satu orang yang diduga memiliki gangguan kejiwaan. Kemungkinan besar api berasal dari puntung rokok yang masih menyala, dan akhirnya memicu kebakaran hebat," ungkapnya.

Total kerugian akibat kebakaran ini ditaksir mencapai Rp 71,5 juta dan korban sendiri bernama Sarjim (60). Selain bangunan rumah berukuran 56 meter persegi yang terbakar, barang-barang seperti pakaian, kasur, lemari, serta tabung gas juga ludes dilalap api.

Menanggapi kejadian ini, Ia mengimbau masyarakat agar lebih waspada terhadap potensi kebakaran.

"Kami mengingatkan warga untuk selalu memastikan api benar-benar padam setelah merokok, memasak, atau menyalakan perapian. Pastikan juga instalasi listrik dalam kondisi aman dan tidak menggunakan colokan yang berlebihan," terangnya.

Selain itu, Ia juga meminta pemerintah desa untuk lebih proaktif dalam menyediakan sarana proteksi kebakaran di lingkungan pemukiman, seperti alat pemadam api ringan (APAR) dan tandon air, guna mencegah kejadian serupa di masa mendatang.

Jika terjadi kebakaran, warga diimbau segera menghubungi UPT Damkar Satpol PP Kuningan agar penanganan dapat dilakukan secepat mungkin dan mencegah dampak yang lebih luas.***

Editor : Andri Yanto

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network