KUNINGAN,iNEWS.ID–Sebuah mobil odong-odong terperosok di area Kampus I Universitas Kuningan (Uniku), Rabu (19/11), usai mengantar rombongan keluarga peserta wisuda.
Insiden ini sempat menarik perhatian para mahasiswa dan tamu wisuda yang masih berada di lokasi. Peristiwa terjadi ketika mobil odong-odong tersebut hendak meninggalkan kampus.
Saat melalui jalur sempit, sopir terpaksa menepi ke sisi jalan karena ada kendaraan lain yang terparkir. Namun, kondisi pinggir jalan yang labil membuat sebagian badan kendaraan amblas dan tak dapat bergerak.
Beberapa pihak sempat melakukan upaya evakuasi mandiri mulai dari sopir, penumpang, hingga tim pengamanan acara wisuda. Namun usaha tersebut tidak membuahkan hasil.
Melihat situasi tak kunjung teratasi, salah satu panitia wisuda langsung melaporkan kejadian tersebut dan meminta bantuan kepada UPT Pemadam Kebakaran Satpol PP Kuningan.
Kepala UPT Damkar Satpol PP Kuningan, Andri Arga Kusumah, membenarkan adanya permintaan bantuan evakuasi tersebut. Ia menyampaikan bahwa pihaknya segera mengerahkan personel untuk menangani situasi.
"Begitu menerima laporan, kami langsung menurunkan lima anggota piket untuk melakukan penanganan. Kondisi mobil memang cukup sulit digerakkan karena sebagian roda terperosok ke area jalan yang amblas,”ujarnya.
Proses evakuasi berlangsung sekitar 40 menit. Petugas Damkar melakukan sejumlah langkah teknis, untuk memastikan mobil bisa diangkat dengan aman tanpa menimbulkan risiko tambahan bagi orang di sekitar lokasi.
"Alhamdulillah evakuasi dapat diselesaikan dengan aman. Tidak ada korban dalam insiden ini, hanya kendaraannya saja yang mengalami kendala,”terangnya.
Ia juga mengimbau masyarakat dan pengelola acara agar lebih memperhatikan kondisi akses jalan, terutama ketika menggunakan jalur sempit yang rawan amblas atau longsor.***
Editor : Andri Yanto
Artikel Terkait
