Hasil Pemeriksaan Kesehatan Tiga Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Kuningan Segera Keluar

Andri Yanto
KPU Kabupaten Kuningan, Jabar, kini tengah mendampingi para bakal pasangan calon kepala daerah untuk menjalani pemeriksaan kesehatan di RSHS Bandung. (Foto: Ist)

KUNINGAN,iNewsKuningan.id - KPU Kabupaten Kuningan, Jabar, kini tengah mendampingi para bakal pasangan calon kepala daerah untuk pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung. Masing-masing bakal pasangan calon yang menjalani pemeriksaan kesehatan yakni Ridho-Kamdan, Dian-Tuti, dan Yanuar-Udin.

Pemeriksaan kesehatan di RSHS Bandung sebagai bagian dari tahapan Pilkada Kuningan. Kuningan sendiri masuk gelombang dua bersama daerah lain seperti Indramayu, Sukabumi, Bandung Barat, Garut, dan Pangandaran.

Kegiatan tersebut berlangsung sejak Sabtu (31/8) hingga Minggu (1/9) ini. Pemeriksaan meliputi berbagai aspek fisik dan psikis yang dilakukan oleh tenaga medis dan tim dokter.

Adapun tahapan yang dilakukan seperti pengambilan sampel darah, pemeriksaan USG, tes urine, pemeriksaan fisik dasar, pemeriksaan neurologi, pemeriksaan mata, THT dan audiometri, serta pemeriksaan neurobehavioral dan fungsi luhur. Selain itu, calon juga menjalani tes stres, rontgen thorax PA, spirometri, serta berbagai pemeriksaan fisik lainnya, seperti penyakit dalam, jantung, paru-paru, bedah, ortopedi, dan urologi.

Tidak ketinggalan, pemeriksaan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) serta wawancara psikiatri dan psikologi juga menjadi bagian dari proses ini.

Ketua KPU Kuningan, Asep Budi Hartono didampingi Kadiv Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia KPU Kuningan, Aof Ahmad Musyafa melalui keterangan persnya, menyampaikan harapannya agar pemeriksaan berjalan lancar. Ia menegaskan bahwa RSHS adalah rumah sakit yang tepat untuk pelaksanaan pemeriksaan ini, karena statusnya sebagai rumah sakit rujukan nasional yang memiliki dokter-dokter terbaik di Jawa Barat.

"Kami sangat mengapresiasi ketepatan waktu dari ketiga pasangan calon bupati dan wakil bupati yang hadir untuk menjalani pemeriksaan kesehatan ini. Kami berharap proses ini berjalan lancar dan hasilnya dapat segera kami umumkan," ungkapnya.

Tahapan pemeriksaan kesehatan ini menjadi rujukan bagi KPU Kuningan, dalam menetapkan pasangan bakal calon menjadi calon resmi yang akan bertarung dalam Pilkada mendatang. "Mudah-mudahan hasil pemeriksaan sudah bisa keluar pada hari Senin, dan kita dapat segera mengumumkan," pungkasnya.***

Editor : Andri Yanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network